Cicret Bracelet. Gadget canggih masa depan
kali ini akan muncul berteknologi tinggi dengan konsep yang fantastis
Salah satu konsep yang mengagumkan adalah Cicret Bracelet, yang seolah membuat adegan adegan teknologi canggih pada film fiksi menjadi nyata. Cicret Bracelet merupakan sebuah teknologi Wearable Device yang membuat lengan menjadi display smartphone.
Bentuknya mungkin kalian lihat hanya seperti gelang tangan biasa ,namun ketika dihidupkan dengan cara digoyang, Anda akan terkejut karena seketika gadget ini akan memunculkan display/tampilan antarmuka layaknya smartphone di lengan pengguna. Tak hanya samapai di situ, dpengguna juga bisa melakukan interaksi ke smartphone dengan menyentuh permukaan lengan seperti saat menggunakan ponsel seperti pada umumnya. Semua fungsi smartphone seperti browsing, email, gaming, dan messaging dapat dilakukan dengan gadget ini.
Cara kerja perangkat ini menggunakan Sensor Proximity Sebanyak 8 Buah, dan memiliki satu buah Mini proyektor yang bisa di sebut pico proyektor, Sensor proximity itulah yang menerjemahkan interaksi jari ke lengan menjadi bahasa perintah ke ponsel. gadget ini juga dibekali dnegan memori penyimpanan, prosesor, WiFi, dan bluetooth layaknya smartphne biasa.
Saat ini Cicret Bracelet masih dalam masa pengembangan. Seluruh
pendanaan diperoleh dari CrowdFunding Indiegogo. Sampai saat ini sudah
banyak investor yang mendukung konsep wearable canggih ini. Penasaran
ingin tahu seperti apa kecanggihan Cicret Bracelet? simak video demonya
berikut ini :